Sobat Portal, cat merupakan salah satu instrument penting dalam sebuah bangunan, baik itu dari segi fungsional maupun estetika. Karena itu pemilihan warna cat tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Kamu perlu menimbangnya dengan serius dan matang. Pemilihan warna yang tidak tepat akan mempengaruhi keindahan dan suasana rumah, termasuk kondisi psikis para penghuninya.

Tidak hanya itu, kesalahan memilih warna cat akan berimbas pada rencana renovasi rumahmu. Yang tadinya dilakukan dalam jangka waktu lama, justru terlaksana di saat yang tidak terjadwalkan. Alhasil, bajet renovasi cat rumahmu harus keluar lebih cepat dari perkiraan. Nah, untuk menghindari hal-hal tersebut, Tim Portal sudah merangkum beberapa cara untuk memadukan warna cat yang tepat untuk rumah minimalis impianmu.

Desain Rumah Oleh Portal Indonesia Perkasa

Gunakan Parameter Warna

Cara pertama untuk menentukan warna mana yang tepat dan selaras adalah dengan menggunakan parameter warna. Dari parameter tersebut kamu bisa memakai warna-warna yang berseberangan. Selain itu, kamu juga bisa menerapkan teknik pemilihan sudut 900 derajat, di mana paduan warna terlihat kontras akan tetapi masih tampak sepadan dan tidak norak. Warna-warna ini akan memadu dengan ciamik dan saling menyempurnakan satu sama lain. Kamu bisa mencari parameter warna lewat mesin pencari, ok!

Pertimbangkan Luas Ruangan

Mengapa luas ruangan perlu dipertimbangkan sebelum memilih warna cat? Sebab warna dapat mempengaruhi pandangan mata terhadap luas ruangan. Warna tertentu jika diaplikasikan pada ruangan kecil akan memberi kesan luas, dan sebaliknya. Misal, gunakanlah warna cerah untuk ruangan kecil seperti putih, biru muda, atau warna pastel lainnya. Agar lebih indah, kamu bisa menempatkan furniture berwarna gelap sebagai penyeimbang. Pastikan untuk tidak berlebihan, ya!

Perhatikan Konsep Ruangmu

Rumah minimalis cenderung melekat dengan konsep ruangan skandinavia. Namun, jangan terpatok pada satu jenis konsep saja.Kamu bisa memadukannya dengan ragam konsep semisal klasik, urban, modern kontemporer, dan lain sebagainya. Setelah itu tentukanlah warna cat yang sepadan. Ingat juga supaya pemilihan kondep dan warna cat tetap memerhatikan fungsi ruangan dan kenyamanan anggota keluargamu.

Tonjolkan Titik Fokus

Dalam dunia desain terdapat istilah titik fokus atau center of interest atau eye catcher atau focal point. Titik fokus pada ruangan merupakan titik di mana fokus atau perhatian seseorang tertuju saat berada dalam ruangan. Selain untuk memberikan kesan menarik, menonjolkan titik fokus juga dapat membuat orang beralih dari sudut rumahmu yang memiliki kekurangan. Menentukan titik fokus bisa dengan menggunakan objek tertentu pada dinding, contohnya lukisan. Bisa juga dengan memakai paduan warna cat yang menarik mata.

Perbedaan Warna Untuk Pembatas

Tidak jarang sebuah rumah menggunakan konsep open plan. Sebuah konsep dimana satu ruangan digabungkan dengan beberapa ruang tertentu. Alih-alih menggunakan pembatas ruangan yang berbentuk fisik, pemakaian warna cat yang berbeda bisa jadi alternatif. Tentunya dengan mempertimbang fungsi ruang masing-masing. Selain menambah estetika, konsep ini juga menghemat penggunaan ruang.

Bagaimana? Sangat mudah, kan? Dengan 5 cara di atas kamu bisa menentukan warna cat rumahmu dengan tepat dan selaras. Selain menentukan sendiri, kamu juga bisa loh memanfaatkan jasa konsultan arsitek agar rumah impianmu benar-benar terwujud sesuai keinginan. Keilmuan seorang arsitek tentunya lebih mumpuni untuk membuat konsep desain interior, mulai dari penentuan warna ruangan sampai paduan furniture yang kece.

Nah, sekian dulu ya tips dari kami. Semoga bermanfaat dan sampai ketemu di artikel selanjutnya.

Untuk konsultasi dan informasi selengkapnya, silakan hubungi kami di:

Hotline :  0852.5519.1884 (Hamid Idris)

Facebook : Portal Indonesia Perkasa

Instagram : @portalindonesiaperkasa

Email : info@portalindonesiaperkasa.com

Alamat : Ruko Crown Jl. Dg. Tata Raya, Makassar, Sulawesi Selatan

Admin Portal

Author Admin Portal

Tim Penulis www.portalindonesiaperkasa.com

More posts by Admin Portal

Leave a Reply

Share via
Copy link
Powered by Social Snap